Tumbuhkan Kreativitas: Mahasiswa KKN Undip Adakan Pemberdayaan melalui Pembuatan Manik-Manik

Temanggung, Desa Batursari - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Tim II Universitas Diponegoro (Undip) melaksanakan pemberdayaan anak-anak melalui pelatihan pembuatan manik-manik di Dusun Kedolon, Desa Batursari, Kecamatan Candiroto Kabupaten Temanggung pada 1 Agustus 2024

 

Program kerja (proker) ini diinisiasi oleh satu mahasiswa KKN, Faradilla Nisrina Affandi mahasiswa Program Studi (Prodi) Administrasi Publik, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (Fisip) Undip. Pemberdayaan yang dilakukan bertujuan untuk melatih kreativitas dan kemampuan anak-anak dalam berkreasi, serta menumbuhkan jiwa kewirausahaan. 

 

Kegiatan ini dilaksanakan dengan membuat dan merangkai manik-manik menjadi gelang, cincin, dan aksesori lainnya. Metode pembuatan manik-manik sesuai kreativitas dan imajinasi dari anak-anak setempat.

 

Antusias dari anak-anak Dusun Kedolon cukup tinggi, terutama anak-anak putri.

 

"Pemberdayaan melalui pembuatan manik-manik membuat anak-anak menjadi senang. Selain itu, kegiatan ini juga melatih konsentrasi dan kesabaran. Di hari berikutnya, anak-anak juga antusias dan meminta kegiatan membuat manik-manik lagi," ucap Faradilla.

 

Harapannya, program pemberdayaan ini dapat mengisi waktu luang anak dengan kegiatan positif dan bermanfaat. Pasalnya, di era kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek) seperti sekarang ini, banyak anak yang menghabiskan waktunya dengan bermain gawai sekadar untuk bermain game, scroll TikTok, dan berselancar di internet. Hal-hal tersebut berpotensi mengakibatkan anak menjadi seseorang yang individual dan kurang bisa bersosialisasi dengan lingkungannya.


Tuliskan Komentar anda dari account Facebook
chat
chat