Temanggung, Kelurahan Batursari- Jum’at (02/08/2024), pemuda Dusun Kemuntungan, Desa Batursari, Kecamatan Candiroto menggelar kegiatan kerja bakti atas arahan Kepala Dusun setempat. Kegiatan ini bertujuan untuk menyambut hari ulang tahun kemerdekaan Republik Indonesia ke-79. Kerja bakti ini bukan hanya membersihkan lingkungan sepanjang jalan perkampungan, namun juga pemasangan bendera untuk memeriahkan kegiatan dan sebagai bentuk solidaritas pemuda.
Kerja bakti merupakan salah satu kegiatan yang turut memeriahkan peringatan HUT ke-79 Kemerdekaan Republik Indonesia. Dalam semangat gotong royong ini, warga bersama-sama membersihkan lingkungan dan melakukan berbagai tindakan positif untuk memperkuat persatuan dan kesatuan. Kerja bakti bukan hanya sekadar kewajiban, tetapi juga simbol semangat kebersamaan dalam membangun bangsa.
Bukan hanya pemuda saja, namun juga para ibu-ibu yang sudah melakukan bersih desa di hari Jum’at minggu lalu. Kegiatan bersih desa yang dilakukan ibu-ibu bukanlah hanya untuk kegiatan menyambut HUT RI ke-79, namun sudah menjadi kegiatan mingguan.
Untuk itu, Kepala Dusun Kemuntungan berharap warganya bersama-samadalam menjaga kebersihan kampung dan lingkungan.
Penulis: Siwi Candra
Tuliskan Komentar anda dari account Facebook